Catatan Eko
Prasetyo
penulis buku Apa Yang Berbeda dari Guru Hebat
![]() |
MENGHARUKAN (Sumber: unesa.ac.id) |
Malam ini (11/5) saya baru saja menerima buku
berjudul Ibu Guru, Saya Ingin Membaca terbitan Unesa University
Press (April 2012) dari kompilatornya, Pak Rukin Firda, rekan saya yang juga
redaktur senior Jawa Pos. Buku dengan warna latar merah dan putih itu
menampakkan gambar seorang bocah SD tanpa alas kaki memamerkan senyumnya yang
ceria. Senyum yang menunjukkan optimisme dan harapan untuk meraih masa depan
yang indah.
Buku ini bercerita tentang pengalaman para guru
muda alumni Universitas Negeri Surabaya (Unesa) yang tergabung dalam program
Sarjana Mendidik di Daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM-3T) di
Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).